Sabtu, 23 Februari 2013

Pernah denger tentang game Suikoden 4?
Kalau belum, mari saya ceritakan :D


Game dimulai dari Lazlo dan Snowe yang sedang berlatih dalam menghadapi perang, melawan Commander Glen dan Vice Commander Katarina. Setelah latihan, Lazlo dan teman-temannya pulang kembali ke Razril, dimana mereka akan dinobatkan menjadi ksatria sepenuhnya. Di tengah acara penobatan, mereka mendengar ada seorang anak kecil yang disandera oleh para bandit. Bersama-sama, mereka mengalahkan para bandit dan menyelamatkan anak kecil tersebut. Setelah acara penobatan, Lazlo terbangun di pagi harinya untuk mendapatkan tugas pertamanya sebagai ksatria, termasuk tugas untuk membawa laki-laki bernama Ramada ke pulau seberang, Illuya.  Di tengah perjalanan, mereka diserang oleh bajak laut Brandeau. Snowe meninggalkan kapalnya setelah diserang oleh ‘rune cannon’, sementara Lazlo tetap bertahan. Brandeau lalu naik ke kapal Lazlo dan mengajaknya bertanding, dengan kemenang di tangan Lazlo. Sebagai serangan terakhir, Brandeau mengeluarkan kekuatan Rune of Punishment dan berencana untuk menghancurkan semuanya. Namun pasukan misterius melindungi Lazlo dari serangan itu. Glen datang untuk menyelamatkan bawahannya, dan bertepatan dengan itu, Rune of Punishment berpindah tangan ke Glen setelah Brandeau menguap menjadi debu.
Setelah itu, para pasukan mundur kembali ke Razril. Beberapa musuh berhasil menyerang mereka, dan memaksa Glen untuk menggunakan kekuatan dari Rune tersebut. Lazlo menemukan commander-nya meninggal dan terpaksa menjadi pemegang Rune of Punishment yang selanjutnya. Snowe muncul disaat Glen menguap menjadi debu dan menyalahkan Lazlo telah membunuhnya. Katarina yang tak tahu apa-apa percaya dengan cerita Snowed dan memerintah Lazlo untuk diasingkan dari pulau. Berkeliling tanpa tentu arah dengan kapal kecil, Lazlo menyadari bahwa 2 dari teman seangkatannya dan salah seorang merchant ikut dengannya.
Mereka pun melintasi salah satu kapal dari Kooluk dan mereka mengajak Lazlo untuk naik. Namun, Lazlo menyadari bahwa kapal itu adalah kapal perang, yang dipimpin oleh Troy, dan orang yang dulunya Lazlo kawal ke negeri seberang, Ramada adalah mata-mata dari Kooluk. Troy menangkap basah Laxlo tengah menguping pembicaraannya dan langsung mengalahkannya dengan cepat. Namun ia membiarkan Lazlo dan teman-temannya pergi. Terombang-ambing lagi, mereka pun terseret ke ‘Desert Island’, dimana mereka harus mencari bahan dan membuat rakit untuk meninggalkan pulau. Kali ini mereka berjumpa dengan kapal dari Kerajaan Obel dan disambut hangat sebagai tamu.
Kru kapal memeriksa Lazlo, menyadari Rune yang terpasang di tangannya dan mengirimnya untuk menghadap Lino En Kuldes, raja dari Obel. Lino En Kuldes menyewa Lazlo, menyuruhnya untuk merekrut orang-orang yang berpotensi untuk membantu Obel menaikkan pertahanan dari serangan Kooluk nanti. Misi pertama Lazlo adalah untuk bertemu dan merekrut sang penemu, Oleg. Selama pertemuan mereka, alat Oleg (kamera dunia pertama) menangkap gambar Rune Cannon Kooluk yang menembak ke Illuya. Ini membuat Oleg harus segera mengambil langkah serius, namun terlambat. Obel adalah target Kooluk yang selanjutnya dan Lazlo, teman-temannya juga Lino En Kuldes sendiri terpaksa harus kabur menggunakan kapal rahasia Obel (yang nantinya akan menjadi Headquarter sementara bagi Lazlo). Pasukan Kooluk, bersama merchant Graham Cray, menaklukkan Obel habis-habisan, membangun tumpuan untuk memperluas wilayah mereka.


Demi bantuan, Lazlo dan kelompoknya ikut pasukan bajak laut Ratu Kika, yang menyarankan untuk merekrut tactician bernama Lady Elenor Silverbeg. Awalnya ia tak mau, tapi akhirnya ikut setelah mendengar bahwa Graham Cray turut campur dalam hal ini. Dia langsung membuat rencana untuk memerdekakan tiap ‘Island Nation’ dengan cepat, dan menyatukan mereka untuk menghadapi Kooluk sebagai team. Lazlo memimpin pasukannya dari pulau ke pulau, merekrut banyak dan banyak orang lagi. Secepatnya, kampanye-nya membawanya kembali ke Razril, dimana Snowed dan ayahnya menjual banyak orang kepada musuh demi keamanan masyarakat.  Pembebasan Razril pun sukses, dan Snowe pergi dengan perasaan malu (nanti, tergantung dengan aksi player, Lazlo bisa saja bertemu kembali dengan Snowed dan berteman kembali dengannya, bertemu dengannya kembali dan mengeksekusinya atau lupakan saja dia).
Dengan kelompok yang semakin berkembang, Lino En Kuldes berhasil memimpin pertarungan dalam merebut Obel kembali. Kini yang tersisa hanyalah tempat Kooluk merencanakan operasi serangan, El Eal, dimana ancaman yang tertinggal adalah rune cannon raksasa yang menghancurkan kota Illuya. Elenor menyarankan serangan dua sisi, dan malam sebelum rencana dimulai, Lino En Kuldes menceritakan kepada Lazl mengenai istrinya yang meninggal karena menggunakan kekuatan Rune of Punishment melawan bajak laut untuk menyelamatkan dua anaknya, Flare dan anak bungsunya yang menghilang setelah kejadian itu. Rencana Elenor untuk menyerang El Eal membawa dirinya dan Lazlo berhadapan langsung dengan Graham Cray. Cray memanggil monster berbentuk pohon raksasa, untuk melenyapkan Lazlo dan mendapatkan Rune of Punishment untuk dirinya sendiri. Lazlo berhasil mengalahkan monster itu dan meninggalkan Cray yang terluka di benteng yang kini mulai ambruk itu. Sementara yang lain pergi, Elenor tetap berada disana untuk berhadapan dengan Cray—mantan muridnya—dan akhirnya meninggal bersamanya di dalam kehancuran El Eal
Saat Lazlo berhasil kabur, Troy muncul dan mengajaknya untuk duel. Mereka bertarung di atas kapal yang hampir tenggelam, dengan kemenangan di tangan Lazlo. Membalas budi atas apa yang pernah Troy perbuat, Lazlo menyuruh Troy untuk segera pergi, namun Troy memilih untuk tetap diam di kapal yang tenggelam itu. El Eal meledak, memaksa Lazlo untuk mengaktifkan Rune of Punishment untuk terakhir kali, dan akhirnya ia pingsan. Disaat pandangannya mulai mengabur, sebuah ilusi dari ingatan Rune itu menunjukkan kepada Lazlo wajah dari istri Lino En Kuldes yang sudah meninggal, yang sepertinya adalah ibunya, yang sepertinya mengenal dirinya.
Lino En Kuldes mengadakan rapat dengan seluruh ketua negeri asing di Obel, dimana ia menyarankan untuk membangun federasi baru negeri nasional. Seluruh orang disana setuju dan menjadikan Lino sebagai ketua pertama. Lazlo absen dari pertemuan ini.
Tidak terlalu jelas apa yang terjadi pada Lazlo setelah kejadian itu. Namun, di bagian akhir scene menunjukkan Lazlo tengah mengapung tak bergerak di atas sekoci penolong, sepertinya dijauhkan dari negeri nasional untuk melepaskan Rune of Punishment yang sudah membawa banyak kerusakan pada daerah. Jika player merekrut semua 108 Star of Destiny, Lazlo akan bangun dan berusaha untuk menghampiri kapal HQ yang lewat

Nah...sesuai dengan cerita di atas, inilah karakter-karakter penting yang ada...
Capek kalau harus menyelaskan 108 karakter yang ada! Haha




LAZLO

Origin : Kingdom of Obel
Position : Captain
Weapon : Twin Dragon Fang
Attached Runes: Rune of Punishment

SNOWE VINGERHURT

Origin : Razril
Born : SY 288
Position : Former Captain
Weapon : Daddy Blade
Attached Runes : Water Rune


KENNETH

Origin : Razril
Born : SY 289
Position : Knight of Razril
Weapon : Three-Star Sword
Attachment Runes : Lightning Runes


JEWEL

Origin : Na-Nal
Born : SY 291
Position : Knight of Razril
Weapon : Steel Sword
Attachment Runes : Water Runes



TAL

Origin : Razril
Born : SY 283
Position : Knight of Razril
Weapon : Baby Yellowtail
Attachment Runes : Earth Runes



PAULA

Origin : Razril
Born : SY 290
Position : Knight of Razril
Weapon : Light Sword
Attachment Runes : Wind Runes


Tidak ada komentar:

Posting Komentar